Pembuatan kopi bubuk
Pembuatan kopi
bubuk banyak dilakukan oleh petani, pedang pengecer, industri kecil dan pabrik. Pembuatan
kopi bubuk oleh petani biasanya hanya dilakukan secara tradisional dengan
alat-alat sederhana. Hasilnya pun biasanya hanya dikomsumsi sendiri atau dijual
bila da pesanan. Pembuatan kopi bubuk oleh pengecer dan industri kecil sudah
agak meningkat dengan mesin-mesn yang
cukup baik, tetapi masih dalam jumlah terbatas. Hasilnya bianyanya dipasarkan
sendiri atau dipasarkan kepedagang-pedagang pengecer lainnya yang lebih kecil.
Pembuaan kopi
bubuk oleh pabrik biasanya dilakukan secara modren dengan skala cukup
besar. Hasilnya dipak dalam bungkus yang
rapi dengan menggunakan kertas alumanium foil dan diberi merek semedikian rupa
agar tampilanya lebih berkualitas menarik dan terjamin. Serta dipasarkan
keberbagai daerah yang lebih luas.
Pembuatan kopi
bubuk dibagi menjadi dua tahapan :
Perendangan (penyaringa)
Perendangan atau
sering disebut penyaringan adalah proses kopi beras pada suhu 200o-250o C yang
bertujuan untuk mendapatkan kopi rendang yang berwarna coklat kayu manis
kehitaman. Perendangan secara tradisional:
Wajan dipanasi
hingga cukup pans, kemudian kopi dimasukkan. Kopi harus selalu diaduk agar
panasnya merata dan warnanya seragam.
Bila warba sudah
coklat kelam (kehitam-hitaman) dan mudah pecah, kopi segera di angkat dan
didinginkan ditempat terbuka. Untuk mengetahui apakah kopi sudah pecah atau
belum biasanya kopi dipencet dengan jari atau digigit atau dipukl secara
berlahan dengan menggunakan batu.
Penggilingan (penumbuka)
Penggilingan
adalah proses pemecahan butir-butir biji kopi yang direndang untuk mendapatkan
kopi bubuk yang berukkuran maksimu. Ukuran butiran-butiran kopi akan sangat
berpengaruh terhadap aroma rasa kopi. Secara
umum semakin kecil butiran bubuk kopi akan semakin baik pula rasa dan aromanya.
Penggilingan
kopi tradisional oleh petani dilakukan dengan cara menumbuk dengan alat
penumbuk yang disebut lesung`. Penggilingan oleh industri kecil atau oleh
pabrik dilakukan dengan menggunakan mesin giling. Mesin ini biasanya sidah dilengkapi alat
pengatur ukuran patikel-partikel biji kopi. Sehingga secara otomatis bubuk kopi
yang keluar sudah mempunyai ukuran seperti yang diinginkan.
Sobat-sobat
ingin memasarkan kopi bubuk, mau berbisnis atau investasi dalam berbisnis kopi
bisa berbincang-bincang bersama Dalang wanataka tentang kami Bisnis Kopi Asli Lampung
Title : Pembuatan Kopi Bubuk (cara membuat)
Description : Pembuatan kopi bubuk Pembuatan kopi bubuk banyak dilakukan oleh petani, pedang pengecer, industri kecil dan pabrik. Pembuatan kop...